Louis van Gaal: Lolos Liga Champions Harga Mati bagi MU

 Louis van Gaal: Lolos Liga Champions Harga Mati bagi MU
Pelatih Manchester United, Louis van Gaal (c) AFP
Bola.net - Pelatih Manchester United, Louis van Gaal, mengaku khawatir jelang timnya melawan Club Brugge dalam play off Liga Champions. Sebab, menurutnya, pertemuan ini sangat menentukan bagai MU untuk bisa tampil di kompetisi Eropa
 
 Pada leg pertama di Old Trafford,  The Red Devils memang sudah menang 3-1. Dua tim ini akan kembali bertemu di Belgia untuk menjalani leg kedua.
 
 Berbicara dalam jumpa pers hari ini, Rabu (26/8), Louis van Gaal mengatakan pertemuan ini sangat krusial bagi MU.
 
 "Ya karena tampil di Liga Champions adalah tujuan kami. Kami belum pasti di sana, ini sangat laga sangat penting," kata Van Gaal.
 
 "Kami harus menjalani laga ini, pada akhirnya Anda harus mencetak satu gol lebih banyak daripada lawan. Mereka [Brugge] bisa mengalahkan tim Yunani dengan 3-0, mereka mampu melakukan itu lagi dengan dukungan penuh pendukungnya," beber Van Gaal. [initial]
 (mir/shd)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.