Loew: Ter Stegen Memastikan Barcelona ke Final Champions

Loew: Ter Stegen Memastikan Barcelona ke Final Champions
(c) AFP
Bola.net - Luis Enrique memiliki dua kiper utama dalam skuat Barcelona, Claudio Bravo dan Marc-Andre Ter Stegen. Bravo dipercaya mengawal gawang di kompetisi domestik, sedangkan Ter Stegen bermain di semua laga Liga Champions musim ini, total 12 pertandingan.

Hebatnya kiper muda Jerman itu mampu menghasilkan enam clean sheet. Joachim Loew selaku pelatih timnas Jerman pun mengaku kagum dengan penampilan Ter Stegen, khususnya di semifinal leg kedua.

"Jelas sekali Marc menjadi lebih baik sejak pindah ke Spanyol. Ia sangat tenang dan pemain-pemain bertahan Barca sangat percaya pada dirinya.

"Performanya luar biasa dan ia melakukan sejumlah penyelamatan gemilang, khususnya saat menghalau peluang Thomas Muller dan Lewandowski. Ia memastikan langkah Barca ke final dan saya harap ia tampil di Berlin." terangnya pada DFB.de.

DI usia 23 tahun, Ter Stegen sudah empat kali memperkuat Die Mannscfaft. Ia mendapatkan debutnya saat uji coba versus Swis di bulan Mei 2012. [initial]

 (fft/dct)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.