Llorente: Barcelona Menderita Tanpa Bola

Llorente: Barcelona Menderita Tanpa Bola
Andrea Pirlo dan Fernando Llorente (c) AFP
Bola.net - Juventus dan Barcelona akan bentrok dalam final Liga Champions di Berlin 6 Juni mendatang. Jelang duel tersebut, striker Juventus Fernando Llorente mengutarakan pendapatnya tentang gaya permainan sang lawan.

Menurut Llorente, Barcelona selalu kesulitan jika tak menguasai bola. Namun, merebut possession dari Barcelona juga bukan perkara mudah.

"Barcelona adalah tim yang menderita jika mereka tak mendapatkan bola," papar Llorente seperti dikutip Football Italia.

"Masalahnya, mereka sudah terbiasa bermain dalam tekanan. Mereka melawannya dengan kecepatan. Selain itu, tak mudah memenangi possession melawan mereka," imbuhnya. [initial]

 (foti/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.