Liverpool Jumpa Villarreal, Jurgen Klopp Tidak Sabar Hadapi Unai Emery, Sang Raja Eropa

Liverpool Jumpa Villarreal, Jurgen Klopp Tidak Sabar Hadapi Unai Emery, Sang Raja Eropa
Ekspresi Unai Emery pada duel Bayern Munchen vs Villarreal di leg kedua perempat final Liga Champions 2021/2022 (c) AP Photo

Bola.net - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp mengomentari Villarreal yang menjadi calon lawan timnya di semifinal UCL. Klopp mengakui bahwa ia termotivasi untuk menghadapi tim besutan Unai Emery itu.

Dini hari tadi, Liverpool memastikan diri lolos ke semifinal UCL musim ini. Mereka menahan imbang Benfica dengan skor 3-3 dan lolos ke semifinal dengan agregat 6-4.

Di semifinal nanti mereka akan berjumpa dengan Villarreal. Wakil Spanyol itu berhasil masuk ke empat besar setelah mengalahkan Bayern Munchen.

Klopp mengaku tidak sabar berhadapan dengan Villarreal. "Jika saya melakukan analisis mengenai Villarreal saat ini maka hasilnya akan sangat aneh," buka Klopp kepada BT Sports.

Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 4 halaman

Tidak Bisa Diremehkan

Menurut Klopp, Villarreal memang kuda hitam di turnamen ini. Namun ia menilai Liverpool benar-benar harus waspada jika tidak mau terpeleset di semifinal.

"Saya melihat hasil-hasil pertandingan mereka. Pertandingan kemarin [vs Bayern Munchen], mereka bermain dengan sangat impresif,"

"Saya memang tidak banyak menonton pertandingan mereka, namun bisa menyingkirkan Juventus dan Bayern Munchen itu sesuatu yang impresif,"

2 dari 4 halaman

Duel dengan Raja Eropa

Klopp juga mengaku antusias bisa berhadapan dengan Villarreal. Karena ia bakal beradu taktik dengan salah satu manajer yang paling sukses di kompetisi Eropa, Unai Emery.

Ia mengaku sudah tidak sabar kembali head to head dengan eks manajer Arsenal itu di atas lapangan.

"Unai Emery adalah raja di kompetisi Eropa. Apa yang ia lakukan sungguh luar biasa, jadi saya butuh waktu untuk mempersiapkan pertandingan ini dengan baik," ujarnya.

3 dari 4 halaman

Laga Berat

Liverpool sendiri ditunggu sebuah laga berat di akhir pekan nanti.

Mereka akan berhadapan dengan Manchester City di pertandingan semifinal FA Cup 2021/22.