Liverpool Dibantai Real Madrid, Legenda Arsenal: Ini Akhir Sebuah Era

Liverpool Dibantai Real Madrid, Legenda Arsenal: Ini Akhir Sebuah Era
Ekspresi para penggawa Liverpool usai dipermalukan Real Madrid 2-5 pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022/2023, Rabu (22/2/2023) WIB. (c) AP Photo/Jon Super

Bola.net - Legenda Arsenal Thierry Henry menyebut kekalahan Liverpool dari Real Madrid merupakan pertanda berakhirnya sebuah era, namun ia menegaskan Jurgen Klopp tak perlu cabut dari Anfield.

Liverpool baru saja dipermalukan oleh Madrid di leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022/2023. Bermain di Anfield, Rabu (22/02/2023) dini hari WIB, mereka dibantai dengan skor 2-5.

Padahal Liverpool sebenarnya sempat unggul dua gol lebih dahulu. Namun beberapa kesalahan dalam mengoper bola dan dalam bertahan membuat The Reds tak bisa mempertahankan keunggulannya atas Madrid.

Kekalahan itu sendiri menjadi rekor tersendiri bagi Liverpool. Ini adalah pertama kalinya di pentas Liga Champions mereka kebobolan lima kali di Anfield dalam satu laga.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 5 halaman

Liverpool yang Rapuh

Liverpool musim ini kesulitan mendapat hasil positif secara konsisten. Mereka sempat kalah dari tim-tim seperti Brighton dan Wolverhampton.

Liverpool kemudian bangkit saat lawan Everton dan Newcastle, sebelum akhirnya dikalahkan Real Madrid. Menurut Thierry Henry, The Reds sekarang berada dalam kondisi rapuh.

“Saya ingin tahu di mana mereka berada, dan saya melihat tim yang rapuh, lebih dari sekadar rapuh. Saya akan memberi tahu Anda alasannya, Anda unggul 2-0. Itulah awal yang ingin Anda lakukan melawan tim mana pun, di Eropa dan di Anfield, dan mereka bahkan tidak bisa mempertahankannya," ucapnya pada CBS Sports, via Liverpool Echo.

“Ya, Alisson Becker melakukan kesalahan tetapi mereka tidak menyelamatkannya. Thibaut Courtois membuat kesalahan, itu tim besar dan mereka menyelamatkannya," sambungnya.

“Ya, dengan bantuan beberapa gerakan, atau tidak, dari para pemain Liverpool. Tapi mereka rapuh, dan sesuatu perlu diubah," tegasnya.

2 dari 5 halaman

Klopp Layak Dipertahankan

Menurunnya performa Liverpool pada musim ini membuat Jurgen Klopp mendapat tekanan besar. Bahkan mulai ada tekanan agar ia didepak dari Anfield.

Namun Thierry Henry mengatakan Klopp masih layak dipertahankan di Anfield. Ia menegaskan yang bermasalah adalah para pemain dan bukan sang pelatih.

“Saya pikir Klopp tidak perlu pergi, bukan itu yang saya katakan. Tetapi beberapa pemain tidak memiliki level lagi untuk bermain untuk Liverpool," cetus Henry.

3 dari 5 halaman

Akhir Sebuah Era

Akhir Sebuah Era

Thierry Henry (c) AFP

Thierry Henry lantas mengatakan bahwa sekarang ini skuad Liverpool menunjukkan tanda-tanda berakhirnya sebuah era. Ia mengatakan sejumlah pemain sudah menunjukkan penurunan performa.

Henry paham betul hal tersebut. Sebab ia sudah pernah merasakannya sebelumnya.

“Terkadang itu terjadi pada yang terbaik. Itu terjadi pada saya, dan Jamie [Carragher] dan Micah [Richards]. Saya pikir ini adalah akhir dari sebuah era," cetusnya.

“Sudah seperti itu untuk sementara musim ini, dan ini adalah akhir dari sebuah era. Dan itu selalu terjadi," tegas Henry.

4 dari 5 halaman

Jadwal Liverpool Berikutnya

Pertandingan: Crystal Palace vs Liverpool

Stadion: Selhurs Park

Hari: Minggu, 26 Februari 2023

Kickoff: 02.45 WIB