
Bola.net - Manchester City bisa memastikan kelolosan ke babak 16 besar Liga Champions saat melawan Atalanta. Tergantung partai lainnya, City juga bisa dipastikan jadi juara grup dengan dua laga tersisa.
Pemimpin klasemen Manchester City akan main tandang melawan tim debutan dan juru kunci Atalanta pada matchday 4 Grup C Liga Champions 2019/20, Kamis (7/11/2019). Ditunggu laga akbar kontra Liverpool di Premier League akhir pekan ini, sang pelatih Josep Guardiola mungkin akan merotasi beberapa pemainnya.
Atalanta memainkan laga kandangnya di San Siro, Milan. Pasalnya, stadion kandang Atalanta, Stadio Azzurri d'Italia, belum memenuhi standar UEFA.
Advertisement
Pada matchday 3, yang merupakan pertemuan perdana mereka, City menang telak 5-1 atas Atalanta di Etihad Stadium. Atalanta sempat unggul terlebih dahulu melalui penalti Ruslan Malinovskyi. Namun, City berbalik menang lewat 2 gol Sergio Aguero (1 penalti) dan hat-trick Raheem Sterling.
City memiliki poin sempurna 9, diikuti Dinamo Zagreb (4), Shakhtar Donetsk (4), dan Atalanta (0).
Kemenangan atas Atalanta di San Siro akan meloloskan City ke babak 16 besar dengan dua laga tersisa. City bahkan akan dipastikan jadi juara Grup C jika partai lainnya, Dinamo Zagreb vs Shakhtar Donetsk, berkesudahan imbang.
Simak live streaming Atalanta vs Manchester City di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Jadwal Pertandingan
Atalanta vs Manchester City
Tanggal: Kamis, 7 November 2019
Kick Off: Pkl 03.00 WIB
Stadion: Stadio Atleti Azzurri D'Italia
Live Streaming: Vidio (Silahkan klik tautan berikut ini)
Live Streaming
Pertandingan Atalanta menghadapi Manchester City ini disiarkan secara langsung dan ekslusif di layanan live streaming Vidio Premier yang linknya bisa bolaneters akses melalui tautan berikut ini.
Namun untuk bisa mengakses link tersebut, Bolanters harus memiliki akun Vidio Premier terlebih dahulu. Bolaneters bisa berlangganan harian senilai Rp. 10 ribu saja atau berlangganan selama tujuh hari dengan harga Rp 25 Ribu, atau jika mau lebih ekonomis, Bolaneters bisa berlangganan selama satu bulan.
Buat Bolaneters yang ingin berlangganan akun Vidio Premier bisa mengklik tautan berikut ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 5 November 2019 19:29
-
Liga Inggris 5 November 2019 19:20
-
Liga Inggris 5 November 2019 18:54
-
Liga Champions 5 November 2019 18:40
-
Liga Champions 5 November 2019 15:48
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:19
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:13
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:07
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 10:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:01
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 10:00
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...