
Bola.net - Marcello Lippi memberikan penilaiannya terhadap Juventus dalam peta persaingan antarklub di Italia dan Eropa. Menurut eks pelatih Juventus itu, bekas klubnya adalah yang terbaik di Serie A. Untuk level Eropa, Lippi yakin bahwa Bianconeri hanya setingkat di bawah Barcelona dan Real Madrid, dua raksasa penguasa La Liga.
Lippi optimis musim ini Juventus sanggup membuktikan diri sebagai salah satu kekuatan besar di Italia maupun Eropa.
"Hanya Barcelona dan Real Madrid yang lebih baik dari Juventus," kata Lippi, yang membawa Italia ke tangga juara di Piala Dunia 2006.
Juventus dipandangnya setara dengan Manchester United, Bayern Munich, Chelsea maupun Manchester City, yang tergolong kekuatan besar di Eropa. Dengan level seperti itu, Lippi pun yakin Juventus takkan kesulitan di kancah lokal.
"Dua klub Milan (AC Milan dan Inter) masih membangun skuad. Napoli dan AS Roma lah ancaman terbesar Juventus," imbuhnya.
Sejauh ini, Juventus telah menumbangkan Parma 2-0 serta Udinese 4-1 dan kukuh di puncak klasemen sementara dengan torehan enam angka.
Di Liga Champions, panggung di mana mereka sudah cukup lama menghilang, Gianluigi Buffon dan kawan-kawan berada satu grup dengan debutan asal Denmark Nordsjaelland, klub elit Ukraina Shakhtar Donetsk, serta Chelsea, sang juara bertahan. (fif/gia)
Lippi optimis musim ini Juventus sanggup membuktikan diri sebagai salah satu kekuatan besar di Italia maupun Eropa.
"Hanya Barcelona dan Real Madrid yang lebih baik dari Juventus," kata Lippi, yang membawa Italia ke tangga juara di Piala Dunia 2006.
Juventus dipandangnya setara dengan Manchester United, Bayern Munich, Chelsea maupun Manchester City, yang tergolong kekuatan besar di Eropa. Dengan level seperti itu, Lippi pun yakin Juventus takkan kesulitan di kancah lokal.
"Dua klub Milan (AC Milan dan Inter) masih membangun skuad. Napoli dan AS Roma lah ancaman terbesar Juventus," imbuhnya.
Sejauh ini, Juventus telah menumbangkan Parma 2-0 serta Udinese 4-1 dan kukuh di puncak klasemen sementara dengan torehan enam angka.
Di Liga Champions, panggung di mana mereka sudah cukup lama menghilang, Gianluigi Buffon dan kawan-kawan berada satu grup dengan debutan asal Denmark Nordsjaelland, klub elit Ukraina Shakhtar Donetsk, serta Chelsea, sang juara bertahan. (fif/gia)
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 10 September 2012 20:30
-
Liga Italia 10 September 2012 18:30
-
Piala Dunia 10 September 2012 16:20
-
Piala Dunia 10 September 2012 15:20
-
Piala Dunia 10 September 2012 08:00
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:48
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...