Link Live Streaming Real Madrid vs Chelsea di Vidio

Link Live Streaming Real Madrid vs Chelsea di Vidio
Liga Champions, Real Madrid vs Chelsea (c) Bola.net

Bola.net - Jadwal pertandingan dan link live streaming leg pertama babak semifinal Liga Champions musim 2020/2021. Live streaming laga Real Madrid vs Chelsea di Vidio.com.

Real Madrid akan menjamu Chelsea pada leg pertama babak semifinal Liga Champions 2020/21, Rabu (28/4/2021). Duel di Estadio Alfredo Di Stefano ini dibumbui banyak hal yang sangat menarik.

Bicara reputasi di kompetisi elite ini, Madrid jauh lebih superior. Madrid adalah pemegang rekor 13 gelar juara (1956, 1957, 1958, 1959, 1960, 1966, 1998, 2000, 2002, 2014, 2016, 2017, 2018). Sementara itu, Chelsea baru pernah sekali menjuarai kompetisi ini, yaitu pada 2012.

Namun, Chelsea punya catatan bagus, yakni belum pernah kalah lawan Madrid. Sebelumnya, Chelsea telah mengalahkan Madrid di final European Cup Winners' Cup 1971 (1-1, replay 2-1) dan di final UEFA Super Cup 1998 (1-0).

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 2 halaman

Jadwal dan Link Live Streaming

  • Laga: Real Madrid vs Chelsea
  • Jadwal: Rabu, 28 Maret 2021
  • Kick-off: 02.00 WIB
  • Stadion: Alfredo Di Stefano
  • Siaran Langsung: SCTV
  • Live streaming: Vidio (klik tautan ini)
2 dari 2 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Real Madrid (4-3-3): Courtois; Mendy, Varane, Militao, Carvajal; Kroos, Casemiro, Modric; Vinicius, Benzema, Asensio.

Pelatih: Zinedine Zidane.

Info skuad: Vazquez (cedera), Valverde (COVID-19), Mendy (meragukan), Kroos (meragukan), Ramos (meragukan).

Chelsea (3-4-2-1): Mendy; Rudiger, Silva, Azpilicueta; Chilwell, Jorginho, Kante, James; Werner, Mount; Havertz.

Pelatih: Thomas Tuchel.

Info skuad: Kovacic (cedera).