Lini Depan Tumpul, Spurs Ingin Pinjam Morata

Lini Depan Tumpul, Spurs Ingin Pinjam Morata
Spurs ingin pinjam Morata. (c) AFP
Bola.net - Tottenham Hotspur tengah memiliki masalah besar di barisan depan mereka. Meski sudah menghabiskan nyaris 100 juta euro untuk para pemain baru, musim ini Spurs justru kesulitan menjebol gawang lawan.

Pemain-pemain seperti Roberto Soldado, Erik Lamela, atau Christian Eriksen belum mampu membuat lini penyerangan Spurs produktif. Karenanya, manajer Andre Villas-Boas dikabarkan tengah mengintip alternatif baru.

Alternatif yang dimaksud adalah meminjam penyerang muda milik Real Madrid, Alvaro Morata. Spurs sebenarnya sudah berusaha membeli Morata pada musim panas lalu namun keinginan itu tidak bisa terwujud.

Namun kini Carlo Ancelotti nampaknya kesulitan memberi waktu bermain bagi Morata. Bisa jadi Don Carletto akan memperbolehkan Morata pergi jika statusnya hanya sebagai pemain pinjaman.

Menurut Mirror, Villas-Boas sudah menghubungi perwakilan Morata secara langsung. AVB disebut menjanjikan waktu bermain yang lebih bagi Morata jika bersedia membela Spurs setidaknya selama paruh terakhir musim ini. (isf/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.