Liga Champions, Ambisi Terbesar Verratti di PSG

Liga Champions, Ambisi Terbesar Verratti di PSG
Marco Verratti (c) AFP
- Gelandang 23 tahun Italia Marco Verratti telah meraih empat titel Ligue 1 Prancis bersama sejak datang dari Pescara pada 2012. Namun, ada satu ambisi besar yang masih ingin dicapainya.


Verratti baru saja memperpanjang kontrak lim tahun di PSG hingga 2021. Bersama pelatih baru Unai Emery musim ini, Verratti berharap bisa mewujudkan ambisi terbesarnya - juga ambisi seluruh pemain PSG - yakni menjuarai Liga Champions setelah sebelumnya tak pernah melangkah lebih jauh dari perempat final.


"Kami sudah meraih banyak titel di Prancis dan saya ingin terus menang. Sekarang, kami juga punya harapan untuk jadi juara di Eropa. Itu adalah target kami, target klub ini," kata Verratti seperti dikutip Goal International.


"Ini merupakan sebuah target yang sangat, sangat ambisius. Namun, saya adalah pemain yang suka dengan target seperti ini, karena itu artinya saya bermain untuk sebuah klub besar dan saya sangat bahagia."


Dari segi pribadi, Verratti juga punya target sendiri. Dia ingin jadi lebih baik daripada sekarang ini.


"Empat tahun di sini, saya sudah berkembang pesat. Namun, saya tahu kalau saya masih bisa lebih baik lagi," pungkasnya. [initial]


 (gl/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.