Lichtsteiner Senang Jadi Penting Lagi Bagi Juventus

Lichtsteiner Senang Jadi Penting Lagi Bagi Juventus
Stephan Lichtsteiner (c) AFP

Bola.net - - Bek kanan Juventus, Stephan Lichtsteiner mengaku senang untuk menjadi penting lagi bagi Juventus setelah awal musim yang menurutnya sungguh menyiksa. Namun dia juga tegaskan bahwa yang paling penting adalah tim.

Pemain bertahan asal Swiss tersebut tak masuk dalam skuat Juventus di Liga Champions untuk penyisihan grup. Hal ini memicu banyak rumor terkait masa depannya yang kebetulan juga memasuki masa akhir dari kontraknya.

Namun kini dia telah menandatangani kontrak baru berdurasi satu tahun dan kembali masuk ke skuat Liga Champions untuk babak knock out. Dia juga membantu Bianconeri mengalahkan Porto 2-0 di leg pertama babak 16 besar.

"Saya senang menjadi penting bagi Juventus lagi setelah awal yang menyiksa dan sulit di musim ini," ujarnya usai pertandingan kepada Mediaset Premium.

"Saya belajar banyak selama lima atau enam bulan terakhir. Yang paling penting adalah tim dan hasilnya. Apakah itu saya yang bermain, Dani Alves atau orang lain, itu semua sama," sambungnya.

"Yang penting adalah tim dan itu tim akhirnya yang selalu menang. Sepakbola adalah olahraga tim. Kami adalah tim yang matang dengan kualitas luar biasa," tandasnya.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.