Leg 2 di Bernabeu, City Jadi Ingat Wolfsburg

Leg 2 di Bernabeu, City Jadi Ingat Wolfsburg
(c) AFP
- Manchester City akan melawan Real Madrid di semifinal Liga Champions 2015/16. Leg pertama akan dimainkan di markas City pada 26 April 2016.


Leg ke-2 di Santiago Bernabeu lah yang membuat City was-was. Mereka jadi ingat nasib Wolfsburg yang dieliminasi Madrid pada babak sebelumnya.


"Ini akan jadi sangat sulit. Kami melihat bagaimana mereka bangkit dari defisit agregat 0-2 untuk kemudian menang 3-0 pada leg kedua (di Bernabeu)," kata direktur City Txiki Begiristain seperti dilansir situs resmi UEFA.


"Mungkin yang paling buruk bagi kami adalah harus memainkan leg kedua di Bernabeu, stadion besar dengan sejarah panjang di kompetisi ini."


Menang 3-0, Madrid lolos dengan agregat 3-2. Tiga gol Madrid kala itu diborong oleh Cristiano Ronaldo.


Leg kedua di rumah Madrid akan dimainkan pada 4 Mei 2016. [initial]


 (uefa/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.