Lawan Valencia, Legenda Juventus Minta Douglas Costa Dicadangkan

Lawan Valencia, Legenda Juventus Minta Douglas Costa Dicadangkan
Douglas Costa (c) AFP

- Legenda Juventus, Marco Tardelli, menyarankan bekas klubnya untuk tidak menurunkan Douglas Costa saat menghadapi Valencia nanti. Apalagi setelah pemain asal Brasil tersebut melakukan tindakan tidak terpuji.

Douglas Costa menarik perhatian publik karena meludahi salah satu pemain Sassuolo dalam laga lanjutan Serie A hari Minggu (16/9) kemarin. Sang wasit, dibantu oleh VAR, langsung mengganjarnya dengan kartu merah.

Hal itu membuat Douglas Costa dilarang tampil dalam tiga pertandingan Serie A, dengan bisa saja bertambah hingga lima. Tetapi, ia masih bisa bermain dalam laga Liga Champions kontra Valencia hari Kamis (20/9) mendatang.

Scroll ke bawah untuk membaca komentar Marco Tardelli.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 3 halaman

Tidak Menyenangkan

Dalam pandangan Tardelli, perilaku yang ditunjukkan oleh Douglas Costa tersebut tidaklah menyenangkan. Ia pun meyakini Juventus akan segera melakukan tindakan demi mendisiplinkan sang pemain.

Itu pastinya tidaklah menyenangkan, ujar Tardelli kepada Rai Sport.

Dia pastinya akan dapat larangan bertanding karena ini, dan Juva akan mengambil tindakan, tambahnya.

2 dari 3 halaman

Terlihat Gugup

Lebih lanjut, pria yang dijuluki \'Schizzo\' tersebut menganggap Douglas Costa saat ini terlihat sangat gugup. Maka dari itu, ia menyarankan kepada sang pelatih, Massimiliano Allegri, untuk menyimpannya kala melawan Valencia.

Dia terlihat sangat gugup, tambahnya.

Menurut pandangan saya, dia seharusnya tidak bermain di Valencia, tutupnya.

Perihal perilakunya, pemain berumur 28 tahun itu sudah mengucapkan permintaan maaf kepada publik melalui akun media sosial miliknya. Tetapi, kritikan dari berbagai kalangan masih terus bermunculan hingga sekarang.

3 dari 3 halaman

Saksikan Juga Video Ini

Penyerang Juventus, Douglas Costa, berbuat ulah dalam laga kontra Sassuolo hari Minggu (16/9) kemarin. Usai pertandingan, ia melontarkan komentarnya. Simak ulasannya pada tautan video di bawah ini.