Lawan Barca, Pirlo Mau Ulangi Memori Indah 2006

Lawan Barca, Pirlo Mau Ulangi Memori Indah 2006
Andrea Pirlo di Piala Dunia 2006 (c) AFP
Bola.net - Juventus akan melawan Barcelona di final Liga Champions 2014/15. Venue final adalah Olympiastadion di Berlin, Jerman.

Ini adalah tempat yang sama di mana timnas Italia menjuarai Piala Dunia 2006. Andrea Pirlo merupakan bagian skuat Azzurri waktu itu. Sekarang, sang regista kembali ke sini bersama Bianconeri. Pirlo mau mengulang memori indah tersebut.

"Bertahun-tahun sudah berlalu, tapi malam itu masih terukir jelas dalam ingatan saya," kata Pirlo seperti dikutip Football Italia.

"Saya berharap bisa merasakan emosi itu lagi (akhir pekan nanti)," pungkasnya.



Dua pemain Italia dari Piala Dunia 2006 merupakan pilar Juventus sekarang. Selain Pirlo, satunya lagi adalah kapten dan kiper Gianluigi Buffon. [initial]

 (foti/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.