Lavezzi Tak Trauma Dilumat Chelsea

Lavezzi Tak Trauma Dilumat Chelsea
Ezequiel Lavezzi. (c) AFP
Bola.net - Penyerang PSG, Ezequiel Lavezzi, mengaku dirinya sama sekali tak takut dengan potensi comeback Chelsea di leg kedua perempat final Liga Champions pekan depan. Padahal peman Argentina itu sudah pernah merasakan amuk The Blues saat masih bermain di Napoli.

Di Liga Champions musim 2011/12, Partenopei tersingkir dari kompetisi meski sukses menang 3-1 di leg pertama melawan The Blues. Namun menurut laporan yang diturunkan oleh situs resmi UEFA, Lavezzi menegaskan bahwa kini kondisinya sudah amat berbeda.

"Saya tidak takut dengan potensi Chelsea melakukan comeback yang sama ketika mereka melawan Napoli, karena ini adalah tim yang sama sekali berbeda dan kami berharap bisa lolos ke babak berikutnya," tutur Lavezzi menurut laporan situs resmi UEFA.

PSG sendiri menang 3-1 di laga melawan The Blues yang berlangsung dini hari tadi. Gol kemenangan mereka berasal dari Lavezzi, bunuh diri David Luiz, dan satu lagi dari Javier Pastore menjelang laga usai. [initial]

 (uefa/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.