Lampard: Messi Bisa Remukkan City

Lampard: Messi Bisa Remukkan City
Lionel Messi (c) AFP
Bola.net - Frank Lampard meminta Manchester City untuk memberikan perhatian ekstra pada Lionel Messi, jelang kunjungan Barcelona ke Etihad tengah pekan ini.

Tim Catalan itu akan menghadapi klub Premier League, dalam rangka leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Lampar tahu bahwa Messi akan jadi salah satu sosok yang bisa mengancam gawang City di laga nanti.

"Sepanjang yang saya tahu, anda tidak boleh memberi dia ruang di area yang berbahaya, kami harus bisa membuat dia tak banyak bergerak dan memberikan ia ruang seminimal mungkin, karena jika tidak, ia bisa menghancurkan anda," tutur Lampard pada laman resmi klub.

"Tentu, anda juga harus mewaspadai Luis Suarez, Neymar, dan pemain lainnya. Kami harus benar-benar waspada ketika mereka menguasai bola," pungkasnya. [initial]

 (mcfc/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.