Kroos Minta Madrid Tak Main-main di Wolfsburg

Kroos Minta Madrid Tak Main-main di Wolfsburg
Toni Kroos (c) AFP
- Toni Kroos memperingatkan Real Madrid untuk tidak meremehkan , yang akan mereka hadapi di leg pertama babak perempat final Liga Champions dini hari nanti.


Kroos khawatir timnya masih terbawa euforia kemenangan di Clasico, di mana mereka sukses mengalahkan Barcelona 2-1 di Camp Nou pekan lalu.


"Di perempat final, tidak akan ada lawan yang mudah. Kami akan bermain di kandang lawan dalam laga leg pertama babak perempat final Liga Champions pekan ini," tutur Kroos pada Bild.


"Jika anda berpikir seperti itu, usai menang di Barcelona, kami akan bermain melawan Wolfsburg dengan setengah hati, maka semuanya bakal jadi sulit, kami harus memberikan segalanya untuk bisa melewati fase ini."


Wolfsburg bakal menjamu Madrid dengan modal kekalahan 0-3 dari Bayer Leverkusen di Bundesliga pekan lalu. [initial]



 (bild/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.