Kroos: Dortmund Punya Permainan Agresif

Kroos: Dortmund Punya Permainan Agresif
Toni Kroos (c) AFP
- Toni Kroos meminta Real Madrid untuk tidak main-main ketika menghadapi Borussia Dortmund di laga tandang Liga Champions yang akan berlangsung di Westfalen pekan ini.


Menurut Kroos, tim asuhan Thomas Tuchel itu kerap mengusung permainan agresif yang bisa menyulitkan usaha Madrid meraih kemenangan. Pemain Jerman sendiri sebelumnya sudah punya pengalaman menghadapi BVB, ketika ia masih memperkuat Bayern Munchen.


"Dortmund adalah tim bagus untuk saya, dengan pelatih yang sempurna dan juga taktik yang jelas. Kami harus memberikan respon - memainkan permainan kami sendiri. Saya yakin bahwa Dortmund akan bermain agresif, apalagi di kandang sendiri," tutur Kroos menurut ESPN.


"Itulah gaya bermain mereka. Kedua tim akan ingin menguasai bola, saya berharap kami bisa meraih hasil yang bagus. Kami sebelumnya pernah kalah dari Schalke, musim lalu di Wolfsburg, namun akhirnya kami memenangkan Liga Champions. Madrid pernah menang atas Dortmund, kalah juga, ini selalu sulit. Pemain sudah berubah, namun gaya mereka terus sama."


"Di Spanyol, semua orang tahu Dortmund adalah tim terbaik kedua di Jerman. Kami sudah diperingatkan. Madrid tidak terlalu sering sukses di sana sebelumnya, saya harap besok kami lebih beruntung." [initial]



 (espn/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.