
Bola.net - Quique Setien mengaku tetap bersikap positif terkait asa Barcelona lolos ke perempat final Liga Champions meski harus kehilangan pemain sekelas Sergio Busquets dan Arturo Vidal pada duel leg kedua 16 besar kontra Napoli, di Camp Nou mendatang.
Rabu (26/2/2020), Barca hanya bisa memetik hasil imbang 1-1 pada kunjungan ke Stadio San Paolo. Gol Antoine Griezmann menyelamatkan Barca dari kekalahan.
Hasil imbang ini sebenarnya tidak cukup buruk, tapi Barca harus membayar mahal dengan kehilangan sejumlah pemain. Busquets dan Vidal dipastikan tidak bisa bermain karena hukuman akumulasi kartu.
Advertisement
Selain itu, Barca pun bakal kehilangan banyak pemain yang cedera. Apa katanya?
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Mencari Solusi
Absennya Vidal dan Busquets jelas merugikan. Terlebih, Barca sudah kehilangan Luis Suarez dan Ousmane Dembele karena cedera panjang, Sergi Roberto cedera, Gerard Pique pun menyusul cedera.
Artinya, duel di Camp Nou mendatang bakal sulit. Napoli tidak akan bertamu dengan baik-baik, mereka pun ingin mengalahkan Barca yang sedang pincang.
"Kami akan mencari solusi. Kami kehilangan banyak pemain penting, tapi kami akan memulihkan dua yang lain -- Jordi Alba dan Sergi Roberto," ujar Setien dikutip dari Goal internasional.
"Kami harus melihat situasi ini dengan optimisme. Kami akan optimistis dan berpikir positif."
Hasil Bagus
Lebih lanjut, Setien tidak menilai hasil imbang 1-1 pada leg pertama kemarin sebagai hal buruk. Dia justru percaya timnya bisa memberikan yang lebih baik lagi pada leg kedua nanti.
"Ini hasil yang bagus, mengingat kami masih akan memainkan leg kedua di kandang. Mereka bertahan begitu dalam dengan 10 pemain," sambung Setien.
"Memang benar kami tidak menciptakan banyak peluang, tetapi kami tahu ini hanya soal kesabaran. Pertandingan ini ketat dan saya menilai hasil ini adil," pungkasnya.
Sumber: Goal
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 26 Februari 2020 23:59
Enam Poin yang Patut Diperhatikan Barcelona Jelang El Clasico
-
Liga Spanyol 26 Februari 2020 23:25
Juliano Belletti, El Clasico yang tak Terlupakan, dan Roberto Carlos
-
Liga Spanyol 26 Februari 2020 22:52
-
Liga Spanyol 26 Februari 2020 21:20
-
Liga Spanyol 26 Februari 2020 20:23
Usai Ditahan Napoli, Barcelona Diminta Langsung Fokus ke Madrid
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...