Kontra Dortmund, Napoli Tanpa Marek Hamsik

Kontra Dortmund, Napoli Tanpa Marek Hamsik
Hamsik bakal absen saat timnya bertandang ke Borussia Dortmund. (c) AFP
Bola.net - Gelandang Napoli, Marek Hamsik, dipastikan bakal absen membela timnya, saat menjalani duel krusial di Liga Champions kontra Borussia Dortmund.

Kapten tim Il Partenopei itu mengalami cedera kaki, saat timnya dikalahkan Parma F.C Sabtu kemarin. Akibatnya, Hamsik bakal menepi kala timnya bertandang ke Signal-Iduna Park, dalam lanjutan fase grup Liga Champions 2013/14.

Laga kontra Die Borussen tengah pekan depan tentu sangat bernilai bagi skuat besutan Rafael Benitez. Pasalnya, tiga poin yang mungkin mereka raih di Dortmund bakal mengantar mereka melangkah ke fase knockout.

Melalui situs resmi klub, pihak Napoli mengungkapkan bahwa mereka tetap menjalani sesi latihan seperti biasa menjelang laga tersebut, meski tanpa Hamsik yang sudah dipastikan tak bakal disertakan dalam skuat.

Jelang laga ini, kedua tim sama-sama menuai kekalahan di liga masing-masing. Setelah Napoli takluk 0-1 dari Gialloblu, Dortmund juga terpaksa mengakui keunggulan Bayern Munich dalam der Klassiker dengan skor 0-3. [initial]

 (nap/atg)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.