Kondisi Balotelli Masih Tanda Tanya Jelang Big Match Champions

Kondisi Balotelli Masih Tanda Tanya Jelang Big Match Champions
Mario Balotelli mungkin bisa tampil lawan Barca. (c) AFP
Bola.net - Mario Balotelli sempat diragukan akan tampil di Liga Champions menghadapi Barcelona dini hari nanti. Namun begitu, namanya tetap masuk dalam skuat yang didaftarkan oleh klub.

Massimiliano Allegri, pelatih kepala Il Rossoneri, menyebut bahwa memang ada kemungkinan eks striker Manchester City itu akan tampil hadapi Lionel Messi cs sebab kondisinya makin membaik.

"Kami akan melihat kondisinya saat latihan hari ini. Kondisi fisiknya makin meningkat. Kita lihat saja apakah ia akan bisa ikut tampil bersama anggota tim yang lain," jelas Allegri pada Goal.

"Saat ini kita semua harus berusaha keras dan bekerjasama untuk mencapai satu tujuan yang sama," pungkasnya.

Balotelli sudah lama tak membela AC Milan semenjak mendapat kartu merah saat laga versus Napoli di Serie A, yang membuatnya terkena hukuman larangan bermain selama tiga laga. Naasnya, saat hukuman berakhir ia malah mengalami cedera. [initial]

 (goal/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.