Komentar Wenger Soal Reputasi Klub Bundesliga

Komentar Wenger Soal Reputasi Klub Bundesliga
Arsene Wenger. (c) AFP
Bola.net - Menjelang laga melawan Borussia Dortmund (23/10/13), Arsene Wenger memprediksi laju pertandingan akan terbuka bagi kedua tim untuk saling menyerang sejak menit awal.

Arsenal menargetkan kemenangan ketiga di Liga Champions, setelah sukses membungkam Napoli dan Olympique Marseille lebih dulu. Kini Mesut Ozil dkk ingin mengulangi episode positif tersebut.

Kendati membawa ambisi tinggi, Wenger meminta para pemainnya untuk tampil disiplin, mengingat kualitas serta etos kerja yang ditampilkan tim Bundesliga selalu 100 persen.

"Menurut saya, persamaan mengenai pemain Jerman yakni sikap disiplin mereka. Mereka memiliki reputasi yang disegani perihal profesionalitas," ujar Wenger saat konferensi pers berlangsung.

"Kebanyakan tim-tim Jerman memberikan seluruh hasratnya untuk bermain dan mencari kemenangan -- hal itu juga sebuah jawaban bahwa mereka akan tampil terbuka, begitu pula dengan Arsenal. Laga tersebut pasti akan menghibur para penonton di seluruh dunia," tandas Wenger di situs resmi klub.[initial]

 (afc/rdt)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.