Klopp: Pemain Dortmund Hilang Fokus

Klopp: Pemain Dortmund Hilang Fokus
Pemain Dortmund dituding kurang fokus hadapi Arsenal. (c) AFP
Bola.net - Gol tunggal dari Aaron Ramsey sudah cukup bagi Arsenal untuk mengemas tiga angka atas kunjungan mereka ke markas Borussia Dortmund dini hari tadi.

Tentu saja hal tersebut menimbulkan kekecewaan yang amat mendalam di dalam hati pelaih Dortmund, Jurgen Klopp. Ia menyayangkan anak buahnya yang tampil kurang konsentrasi meski di depan pendukung mereka sendiri.

"Sederhana saja, kami gagal mengubah peluang yang kami dapat menjadi gol. Kami banyak melakukan hal yang benar, namun di penyelesaian akhir kami kurang fokus dan efektif," jelas Klopp menurut laporan yang diturunkan oleh ZDF.

Ia pun kemudian membandingkan efektifitas pasukannya dengan  apa yang ditampilkan oleh Arsenal.

"Arsenal mencetak gol melalui tendangan pertama ke arah gawang di babak pertama, di mana kami tampil paling baik," tutupnya. [initial]

 (zdf/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.