
Bola.net - - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, menyatakan bahwa kemenangan menjadi hal terpenting dalam sepakbola--daripada sekedar bermain indah tapi tidak menang. Ungkapan itu disampaikan sebagai respon pernyataan kubu Hoffenheim yang akan menjadi lawan Liverpool di babak playoff Liga Champions.
Pada leg pertama menghadapi klub asal Jerman tersebut, Liverpool telah memetik kemenangan 2-1 dalam laga tandang. Leg kedua nantinya akan berlangsung di Anfield pada hari Kamis (24/8) dini hari WIB.
Setelah menjalani leg pertama, gelandang Hoffenheim Kerem Demirbay mengaku kecewa dengan kekalahan timnya. Sebab ia merasa timnya bermain lebih indah daripada Liverpool.
Menanggapi pernyataan tersebut, Klopp mengatakan bahwa yang terpenting dalam sepakbola adalah kemenangan.
"Anda bermain sepakbola dan yang menjadi penentunya adalah kemenangan," ucap Klopp seperti dikutip Daily Star jelang leg kedua.
"Saya sangat senang dengan Kerem. Dia pemain istimewa tapi ia tahu seperti saya bahwa sepakbola bukan soal keindahan," paparnya.
Klopp memang hanya membutuhkan kemenangan saat lawan Hoffenheim nanti. Sebab dengan kemenangan, Liverpool akan kembali ke Liga Champions untuk pertama kalinya setelah absen dalam tiga musim terakhir atau akan lolos ke babak grup yang kedua kalinya sejak 2010 pasca kepergian Rafael Benitez.
Untuk itu, Liverpool dipercaya akan menurunkan skuat terbaiknya dalam pertandingan nanti. Mohamed Salah, Dejan Lovren, Trent Alexander-Arnold dan Alberto Moreno mungkin akan bermain sejak menit awal setelah diberi waktu istirahat dalam pertandingan lawan Crystal Palace.
Baca Juga:
- Callejon: Napoli Hebat dan Layak di Liga Champions
- Pemain Nice Ini Akui Napoli adalah Klub Top di Eropa
- Liga Champions Yang Bikin Napoli Bahagia
- Pelatih Napoli Ingin Tes Kekuatan MU di Liga Champions
- Ditendang Napoli, Pelatih Nice Salahkan Balotelli
- Liga Champions Jadi Trofi Idaman Matuidi Bersama Juventus
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Agustus 2017 12:45
-
Liga Champions 22 Agustus 2017 12:22
-
Liga Champions 22 Agustus 2017 12:07
-
Liga Champions 22 Agustus 2017 11:49
-
Liga Champions 22 Agustus 2017 11:38
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 24 Maret 2025 05:15
-
Liga Italia 24 Maret 2025 05:04
-
Piala Eropa 24 Maret 2025 04:53
-
Piala Eropa 24 Maret 2025 04:43
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 03:16
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...