Klaassen: Messi Tak Minta Jersey Saya, Saya Tak Akan Minta Miliknya

Klaassen: Messi Tak Minta Jersey Saya, Saya Tak Akan Minta Miliknya
Davy Klaassen. (c) uefa
Bola.net - Gelandang serang Ajax Amsterdam, Davy Klaassen, mengaku dirinya sama sekali tak mengidolakan Lionel Messi maupun Barcelona.

Hal tersebut diungkapkannya dalam konferensi pers jelang dilangsungkannya laga antara Barca versus Ajax di grup F Liga Champions di Camp Nou.

Banyak orang menggemari dan mengidolakan Messi, dan juga Barca. Namun, pemain berusia 21 tahun asal Belanda ini berkata sebaliknya. Bahkan, ia mengaku tak akan bertukar jersey dengan pemain terbaik dunia asal Argentina tersebut.

"Jika Messi tak meminta jersey saya, saya tak akan meminta miliknya. Dia memang pesepakbola yang hebat, namun dia bukan pemain panutan bagi saya," ketusnya di hadapan para reporter.

"Dan Barcelona juga bukan salah satu klub favorit saya. Ajax selalu nomor satu bagi saya," tegasnya. [initial]

 (gl/dim)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.