Khedira: Madrid Inginkan Barca di Final Liga Champions

Khedira: Madrid Inginkan Barca di Final Liga Champions
Sami Khedira inginkan Barca di final Liga Champions. (c) AFP
Bola.net - Sami Khedira mengaku para pemain Real Madrid berharap bisa bersua dengan seteru abadi mereka, Barcelona di final Liga Champions musim ini.

Undian babak perempat final memisahkan kedua rival bebuyutan tersebut dan prospek bentrok El Clasico di partai puncak pun bisa terwujud. Dan Khedira menyebut jika duel tersebut menjadi salah satu obsesi Los Blancos, selain gelar juara Eropa kesepuluh tentunya.

"Kami semua sangat menginginkannya. Real Madrid vs Barca adalah laga terbesar dunia dan semuanya akan puas jika seperti itu kasusnya pada final di Wembley," ujar gelandang asal Jerman berusia 25 tahun tersebut.

Khedira juga mengungkap pujian untuk sang pelatih, Jose Mourinho. "Saya bahagia menjadi salah satu pemain Mourinho dan merasa nyaman di Real Madrid. Mourinho adalah pilihan hebat oleh Real Madrid, fantastik untuk klub. Jika tergantung saya, maka Mou akan bertahan di sini," paparnya. [initial]



 (tri/gl/row)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.