Kemenangan Lawan Maccabi Jadi Bekal Penting Lawan Arsenal

Kemenangan Lawan Maccabi Jadi Bekal Penting Lawan Arsenal
Gary Cahill (c) AFP
Bola.net - Gary Cahill mengaku senang berhasil mengalahkan Maccabi Tel Aviv karena kemenangan itu akan menjadi bekal penting bagi Chelsea jelang laga kontra Arsenal, akhir pekan ini.

Bertanding di Stamford Bridge, Chelsea berhasil menang mudah atas Maccabi di matchday 1 grup G Liga Champions. Wakil Israel itu mereka bekuk dengan skor 4-0.

Kemenangan itu memutus rangkaian kekalahan yang sebelumnya mereka alami di Premier League kala melawan Crystal Palace dan Everton. Bagi Cahill, hasil lawan Maccabi itu akan membuat mental rekan-rekannya terdongkrak jelang menghadapi laga penting kontra rival sekota mereka, Arsenal, di Stamford Bridge, akhir pekan ini.

"Kemenangan ini menjadi suntikan kepercayaan diri yang besar. Kami tahu kami membutuhkan sebuah kemenangan dan itu adalah laga yang sempurna bagi kami," seru Cahill pada BT Sport.

"Itu adalah kemenangan yang meyakinkan dan kami juga meraih clean sheet. Laga itu memiliki segalanya yang kami cari-cari," tegasnya. [initial]

 (bts/dim)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.