
Dituntut meraih kemenangan setidaknya dengan skor 1-0 di Stamford Bridge, The Blues justru tertinggal lebih dahulu lewat gol Adrien Rabiot di menit ke-16.
Namun harapan tuan rumah kembali meninggi saat Diego Costa mencetak gol penyama kedudukan pada menit ke-27. Sayang, di tengah upaya kembali mencetak gol, Costa mengalami cedera dan harus ditarik keluar dan digantikan Bertrand Traore pada menit ke-60.
Keluarnya Diego Costa ini diklaim Keown sebagai 'biang kekalahan' The Blues dari PSG, sekaligus membuat mereka gagal melaju ke perempat final karena kalah agregat 4-2.
"Diego Costa benar-benar sangat penting bagi Chelsea, dan dia telah memberikan dua bek Brasil (Thiago Silva dan David Luiz) waktu yang sulit," ujarnya kepada BBC Sport.
"Saat ia pergi meninggalkan lapangan, begitu pula dengan peluang mereka ke perempat final juga pergi," tambahnya.
"Malam ini menunjukkan betapa Chelsea tertinggal dari tim-tim besar Eropa," tandasnya.[initial]
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 9 Maret 2016 22:28
-
Liga Champions 9 Maret 2016 16:14
-
Liga Inggris 9 Maret 2016 15:35
-
Liga Inggris 9 Maret 2016 15:26
-
Liga Champions 9 Maret 2016 15:21
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 09:16
-
Liga Spanyol 24 Maret 2025 09:15
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 09:08
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 08:47
-
Liga Inggris 24 Maret 2025 08:45
-
Bulu Tangkis 24 Maret 2025 08:33
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...