Kata Wijnaldum Soal Persaingan di Grup D UCL: Sulit, Tapi Optimis Liverpool Bisa Lolos

Kata Wijnaldum Soal Persaingan di Grup D UCL: Sulit, Tapi Optimis Liverpool Bisa Lolos
Liverpool (c) AP Photo

Bola.net - Gelandang Liverpool Georginio Wijnaldum menilai persaingan di Grup D Liga Champions cukup berat, namun ia mengisyaratkan optimis The Reds akan tetapi bisa lolos ke fase knockout.

Grup D Liga Champions 2020-21 ini memang tak bisa dibilang enteng. Liverpool tergabung bersama dengan Ajax Amsterdam, Atalanta, dan Midtjylland.

Di atas kertas, Ajax dan Atalanta bisa memberikan ancaman pada Liverpool. Kedua tim itu dalam dua musim terakhir tampil mengejutkan.

Ajax sempat melaju ke semifinal pada musim 2018-19. Lalu Atalanta berhasil menembus babak perempat final pada musim 2019-20 kemarin.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 2 halaman

Grup yang Sulit

Georginio Wijnaldum lantas ditanya soal persaingan di Grup D Liga Champions tersebut. Pemain asal Belanda ini mengakui bahwa grup tersebut sama sekali tak boleh dipandang enteng oleh siapa pun, termasuk Liverpool.

Ia bahkan menilai persaingan untuk bisa lolos ke babak berikutnya cukup sulit. Sebab semua tim di sana bagus-bagus, termasuk Midtjylland sekalipun.

"Itu grup yang sulit, menurut saya. Saya tahu [Ajax] dengan sangat baik," serunya pada situs resmi Liverpool.

"Itu tim yang bagus, tim sepak bola yang bagus. Dan itu sama untuk dua tim lainnya," tegas Wijnaldum.

2 dari 2 halaman

Wijnaldum Optimis

Wijnaldum Optimis

Gelandang Liverpoo, Georginio Wijnaldum merayakan golnya ke gawang Atletico Madrid. (c) AP Photo

Namun demikian, Georginio Wijnaldum tetap merasa optimis Liverpool akan bisa lolos dari fase grup ini. Pasalnya para pemain The Reds sudah memiliki pengalaman yang cukup untuk bisa melewati fase tersebut.

"Di Liga Champions semuanya bisa terjadi, saya pikir kami telah menunjukkan di tahun-tahun sebelumnya bahwa pertandingan tandang cukup sulit bagi kami, tetapi kami masih berhasil lolos ke babak lain. Kami berpengalaman dengan itu dan kami tahu apa yang bisa kami harapkan," tegas Wijnaldum.

Liverpool akan segera menjalani laga perdananya di Liga Champions 2020-21 di Grup D. Georginio Wijnaldum dkk akan bermain melawan Ajax Amsterdam di Belanda.

(Liverpoolfc.com)