Kata Varane Soal Chelsea: Tim yang Lengkap dan Pemainnya Berkualitas

Kata Varane Soal Chelsea: Tim yang Lengkap dan Pemainnya Berkualitas
Pemain Real Madrid Raphael Varane. (c) AP Photo

Bola.net - Real Madrid akan menghadapi Chelsea dalam ajang Liga Champions. Bek Los Blancos Raphael Varane menyebut The Blues tim yang sangat lengkap.

Skuad asuhan Zinedine Zidane akan bertindak sebagai tuan rumah di leg pertama semifinal Liga Champions. Mereka akan menjamu Chelsea di Estadio Alfredo Di Stefano, Rabu (28/4/2021) dini hari WIB.

Madrid saat ini tengah dalam tren yang positif. Karim Benzema dan kolega tercatat tidak terkalahkan dalam 17 laga terakhirnya.

Sementara itu, Chelsea juga meraih hasil yang bagus di bawah asuhan Thomas Tuchel. Mereka baru kalah dua kali bersama pria asal Jerman tersebut.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 2 halaman

Waspadai Chelsea

Varane mengaku sangat mewaspadai kekuatan Chelsea. Menurut Varane, The Blues merupakan tim yang lengkap di semua lini dan juga memiliki pemain-pemain berkualitas.

"Mereka adalah tim yang sangat lengkap, dengan pemain yang memiliki kualitas berbeda di depan," kata Varane di situs resmi klub.

"Mereka memiliki cara berbeda untuk bermain, tetapi yang terpenting adalah kami beradaptasi dengan baik dengan apa yang akan kami hadapi."

2 dari 2 halaman

Bertahan dengan Baik

Varane juga menyadari kalau Chelsea bisa menebar ancaman lewat mana saja. Karena itu, Varane menginginkan timnya bertahan dengan baik saat menghadapi The Blues.

"Mereka memiliki kecepatan di depan, kuat di udara dan kemampuan untuk bermain dengan blok yang lebih dalam atau yang lebih maju," lanjutnya.

"Mereka dapat menimbulkan masalah kapan saja dalam permainan dan kami harus tetap bersatu dan bertahan dengan baik. Cara terbaik adalah bertahan bersama dan membatasi ruang mereka."

Sumber: Real Madrid