Kata Neymar Usai Kalahkan MU: Musim Depan Saya Ingin Main Bareng Lionel Messi!

Kata Neymar Usai Kalahkan MU: Musim Depan Saya Ingin Main Bareng Lionel Messi!
Selebrasi Neymar usai mencetak gol pembuka dalam duel Manchester United vs PSG, Liga Champions 2020/21 (c) AP Photo

Bola.net - Bintang PSG, Neymar mengungkapkan keinginan dirinya kembali bermain dengan mantan rekannya di Barcelona, Lionel Messi pada musim depan.

Neymar dan Messi menjalin partnership selama empat musim. Bersama Luis Suarez, mereka sempat dikenal sebagai salah satu tridente terbaik dalam sejarah sepak bola.

Sayang, Neymar kemudian memilih hengkang untuk menerima pinangan PSG. Kini, trio tersebut hanya tersisa Messi seorang setelah musim panas kemarin Suarez pergi ke Atletico Madrid.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 2 halaman

Pengakuan Neymar

Berbicara seusai mengantar PSG mengalahkan Manchester United 3-1, Kamis (3/12/2020) dini hari WIB, Neymar mengaku rindu kembali bermain bersama Messi.

"Yang paling saya inginkan adalah menikmati bermain dengannya [Messi] lagi," kata Neymar kepada ESPN.

Messi memang sempat mengutarakan keinginan dirinya untuk meninggalkan Barcelona. Setelah keinginan itu gagal terwujud pada musim panas kemarin, La Pulga siap hengkang pada tahun depan.

2 dari 2 halaman

Bisa Reuni di PSG

Sejumlah klub kaya raya kabarnya siap bergerak mengamankan tanda tangan Messi, seperti Manchester City dan PSG. Neymar pun siap memberikan posisinya kepada Messi andai dia ke PSG.

Di sisi lain, Neymar sebaliknya juga sempat dikabarkan berniat balik ke Barcelona. Ketika ditanya di mana reuni dirinya dengan Messi akan terjadi, Neymar hanya bisa tertawa.

"Dia bisa memainkan peran saya, itu tidak akan menjadi masalah bagi saya! Yang pasti, tahun depan kami harus melakukannya." tukas Neymar.

Sumber: ESPN