Kata Bos Leipzig Soal Liverpool dan Klopp: Kasihan

Kata Bos Leipzig Soal Liverpool dan Klopp: Kasihan
Manajer Liverpool, Jurgen Klopp (c) AP Photo

Bola.net - Pelatih RB Leipzig Julian Nagelsmann mengaku merasa kasihan melihat Jurgen Klopp dan Liverpool yang sekarang ini mengalami masa-masa sulit.

Klopp berhasil membawa Liverpool meraih masa-masa emas dalam dua tahun terakhir. Namun beberapa bulan belakangan ini, situasinya berbalk drastis.

Liverpool oleng. Klub Merseyside itu cukup alergi dengan kemenangan, termasuk di markas mereka sendiri di Anfield.

Liverpool kini tak bisa mempertahankan gelar juara liganya. Selain itu mereka juga terancam tak bisa masuk ke Liga Champions musim depan.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 2 halaman

Nagelsmann Kasihan Pada Liverpool

Apa yang terjadi pada Jurgen Klopp dan Liverpool ini sangat menarik perhatian banyak pihak. Termasuk dari Julian Nagelsmann. Jelang duel RB Leipzig lawan The Reds itu, Nagelsmann mengungkapkan ia merasa bersimpati pada kolega sekaligus lawannya itu.

"Saya merasa kasihan untuk Liverpool dan Jurgen terutama ketika Anda terbiasa sukses dan segala sesuatu yang datang ke dalamnya dengan emosi, gelar," ucap Nagelsmann seperti dilansir Sportsmole.

Akan tetapi Nagelsmann merasa optimis bahwa Klopp dan Liverpool akan bisa mengatasi masa-masa sulit itu dan bangkit kembali. Terutama dengan kualitas pemain yang dimiliki oleh tim tersebut.

"Dan kemudian ada periode yang sulit untuk dilalui tetapi para pemain dan pelatih terlalu bagus dan mereka akan keluar dari situasi itu. Ini adalah fase yang sulit bagi tim tetapi mereka masih tim kelas dunia, salah satu pelatih kelas dunia terbaik," pujinya.

"Klopp mengatakan akhir pekan ini itu adalah periode terburuknya sebagai pelatih, tetapi ia telah mengatasi beberapa krisis dan mereka masih memiliki peluang untuk memenangkan pertandingan," serunya.

2 dari 2 halaman

Nagelsmann tak Mau Kalah Lagi

Julian Nagelsmann menambahkan, saat ini RB Leipzig masih memiliki rasa respek yang besar pada Liverpool meski mereka sedang terpuruk. Terlebih di laga pertama mereka sudah merasakan kekuatan The Reds.

Nagelsmann pun mengatakan di leg kedua ini, ia akan berusaka semaksimal mungkin agar hasil laga leg pertama tak terulang di leg kedua ini.

"Ada banyak detail yang datang bersama-sama yang terkadang berarti Anda turun sedikit dan Anda tidak bisa memenangkan pertandingan. Tapi kami tidak berbicara tentang hasil Liverpool. Tidak penting bahwa Liverpool kalah melawan Everton atau Fulham," ucapnya.

"Kami memiliki rasa hormat yang diperlukan untuk mereka karena kami kalah pada pertandingan pertama dan kami akan melakukan segala yang kami bisa untuk tidak kalah di leg kedua," tandas Nagelsmann.

Nasib Liverpool dan RB Leipzig di liga masing-masing bertolak belakang. Saat pasukan Jurgen Klopp terpuruk di posisi delapan, pasukan Julian Nagelsmann nangkring di posisi kedua klasemen sementara Bundesliga.

(Sportsmole)