Karius: Seandainya Waktu Dapat Diputar Kembali

Karius: Seandainya Waktu Dapat Diputar Kembali
Loris Karius. (c) AFP

Bola.net - - Beberapa hari ke depan sepertinya akan menjadi masa yang penuh penyesalan untuk Loris Karius. Betapa tidak, Karius membuat dua kesalahan fatal yang menyebabkan kekalahan Liverpool atas Real Madrid (1-3) di final Liga Champions, Minggu (27/5) dini hari WIB.

Bermain melawan juara bertahan, Liverpool sebenarnya mampu mengimbangi permainan Madrid dan bahkan sempat tampil lebih baik di beberapa kesempatan. Saat skor masih 1-1, laga berjalan cukup seimbang dan Liverpool beberapa kali menciptakan peluang berbahaya.

Gol pertama Madrid tersebut lahir dari kesalahan konyol Karius saat ditekan Karim Benzema. Dan gol terakhir Madrid yang dibuat Gareth Bale juga menunjukkan kesalahan antisipasi Karius yang seharusnya tidak dilakukan oleh penjaga gawang profesional di tim senior.

Mengutip talksport, Karius berandai-andai jika dirinya dapat memutar waktu kembali dan mencegah kesalahan tersebut,. Dia pun meminta maaf sebesar-besarnya kepada semua pihak.

"Jika saya bisa memutar waktu kembali, saya akan melakukannya. Saya merasa kasihan kepada tim. Saya tahu saya mengecewakan mereka hari ini dan bagi saya saat ini sangat sulit," ungkap Karius

"Tapi itulah kehidupan penjaga gawang."

Dia pun berjanji akan segera pulih pada waktunya. Tapi sekarang dia hanya bisa mengucapkan permintaan maaf.

"Anda harus menegakkan kepala anda lagi. Untuk saat ini, saya hanya sungguh meminta maaf kepada semua orang karena gol-gol tersebut membuat kita kehilangan gelar," tandas Karius.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.