
Bola.net - - Juventus dipastikan melaju ke babak 16 besar Liga Champions usai mengalahkan Valencia pada hari Rabu (28/11) tadi. Tetapi sang pelatih, Massimiliano Allegri, nampak tidak puas dengan ketajaman timnya dalam memburu gol kedua.
Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, Juventus kesulitan membongkar pertahanan rapat dari Valencia. Gol semata wayang Mario Mandzukic pun baru tercipta saat babak kedua berjalan 15 menit lamanya.
Walau demikian, satu gol tersebut berharga tiga poin untuk Bianconeri. Dengan demikian, mereka pun sukses mengamankan satu tempat di babak 16 besar dan berpeluang besar keluar dengan status juara grup.
Advertisement
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Harusnya Lebih Tajam
Tetapi Allegri nampak tidak puas dengan kemenangan tipis Juventus tersebut. Dalam pandangannya, sang juara bertahan Serie A itu seharusnya bisa tampil lebih tajam dan mengakhiri pertandingan dengan keunggulan dua gol.
"Kami seharusnya lebih tajam dalam mengejar gol kedua," ujar Allegri kepada Sky Sport Italia usai pertandingan.
"Kami bermian baik, tetapi seharusnya bisa lebih baik begitu mendapatkan bola dalam situasi menyerang dan langsung mengincar gol, yang di mana tidak kami lakukan dengan baik pada malam ini," lanjutnya.
Soal Pergantian Alex Sandro
Pada babak kedua, Allegri memutuskan untuk mengganti Alex Sandro dengan Juan Cuadrado yang diyakini untuk menambah daya gedor di lini serang. Namun ia mengatakan bahwa sang bek mengalami sedikit gangguan pada kakinya.
"Alex Sandro merasakan kesakitan pada otot flexornya, dan lebih baik untuk menghentikannya pada babak kedua," tandasnya.
Langkah tersebut bisa dibilang tepat, sebab Juventus akan membutuhkan pemain-pemain pentingnya dalam laga lanjutan Serie A kontra Fiorentina nanti. Pertandingan itu sendiri akan berlangsung di markas La Viola pada hari Minggu (2/12) mendatang.
Saksikan Juga Video Ini
Bursa transfer musim dingin belum dibuka, namun AC Milan sudah dirumorkan mengincar tiga pemain Chelsea. Siapa saja mereka? Simak informasi selengkapnya melalui tautan video yang tersedia di bawah ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 27 November 2018 21:55
-
Liga Champions 27 November 2018 21:24
-
Liga Inggris 27 November 2018 20:37
-
Liga Inggris 27 November 2018 16:40
-
Liga Champions 27 November 2018 16:30
Marcelino: Ronaldo Juventus Tak Berbeda dengan Ronaldo Real Madrid
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:21
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:03
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 12:20
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...