Kalah, Chicharito Anggap Madrid Harus Belajar

Kalah, Chicharito Anggap Madrid Harus Belajar
Chicharito dan Lichtsteiner. (c) AFP
Bola.net - Javier Hernandez atau yang lebih dikenal dengan nama Chicharito tampil sebagai pemain pengganti bagi Real Madrid saat menghadapi Juventus. Penyerang asal Meksiko itu menggantikan Gareth Bale yang tampil di bawah standar.

Madrid akhirnya kalah 1-2 dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions itu. Bermain di Juventus Stadium, gol-gol dari Alvaro Morata dan Carlos Tevez hanya bisa dibalas satu oleh Cristiano Ronaldo.

Meski mengakui bahwa kekalahan ini memberikan atmosfer negatif bagi Madrid, namun Chicharito menganggapnya sebagai bahan pembelajaran. Ia menyatakan bahwa di semifinal Liga Champions memang tidak ada klub kecil.

"Perasaan kami negatif karena kami kalah. Kami bertarung sampai akhir tetapi tetap tidak mampu mengejar defisit satu gol. Kami harus tetap tenang dan menganggap kekalahan ini sebagai bahan untuk belajar. Tak ada tim kecil lagi di semifinal Liga Champions," terang Chicharito kepada Football Espana.

Sebelum menjamu Juve pada leg kedua tengah pekan depan, Madrid masih harus menghadapi Valencia dalam lanjutan La Liga. [initial]

 (foes/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.