Kahn: Demi Eropa, Bayern Perlu Transfer Besar

Kahn: Demi Eropa, Bayern Perlu Transfer Besar
James Rodriguez (c) Bayern Munchen

Bola.net - - Bayern Munchen musim ini telah merekrut Corentin Tolisso dari Lyon dengan nilai transfer €41,5 juta, Bayern juga telah mendatangkan James Rodriguez dari Real Madrid dengan status pinjaman selama dua tahun ke depan.

Dibandingkan uang €222 juta yang dikeluarkan PSG untuk memisahkan Neymar dengan , transfer Bayern tidak ada apa-apanya.

Mantan kiper Bayern Oliver Kahn menilai perlunya The Bavarians melakukan transfer yang sangat besar. Menurut Kahn, itu perlu dilakukan jika mereka ingin bersaing untuk menjadi yang terbaik di Eropa.

"Jika Bayern ingin jadi satu dari tiga atau empat tim terbaik Eropa, tak ada pilihan lain, mereka harus terlibat dengan transfer-transfer yang sangat besar," kata Kahn seperti dikutip Soccerway.

Hanya saja, Kahn juga merasa kalau dominasi Bayern di Jerman bakal membuat mereka sulit merekrut bintang-bintang top dunia.

"Ada ruginya juga jika persaingan di liga tetap tak seimbang. Jika liga Jerman tidak lagi spesial, saya pribadi, andai masih bermain, takkan merasa senang. Itulah kenapa kompetisinya harus lebih kuat."

"Di Spanyol dan Inggris, tim-tim favorit berjuang keras untuk jadi juara," pungkas Kahn.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.