Juventus Tawar Alexis Sanchez

Juventus Tawar Alexis Sanchez
Alexis Sanchez (c) AFP
- dikabarkan semakin serius dalam upaya mereka untuk mendapatkan Alexis Sanchez dari . Juve memang tengah berusaha merombak lini depan mereka setelah kehilangan Alvaro Morata yang pulang ke Real Madrid.


Secara pribadi, Sanchez sebenarnya sudah ingin kembali ke Italia. Agen Sanchez, Fernando Felicevich sudah memberitahu Arsenal bahwa kliennya ingin pindah. Salah satu alasannya adalah untuk bisa memenangkan trofi besar yang sulit didapat bersama The Gunners.


Menurut Calciomercato, Sanchez bersedia bergabung dengan Juventus tanpa meminta kenaikan gaji. Hanya saja, Juve harus bisa meyakinkan Arsenal untuk melepas sang bintang. Masalahnya, Juve sejauh ini baru menawarkan 30 juta euro plus bonus kepada Arsenal dan tawaran itu ditolak.


Arsenal baru akan memikirkan untuk melepas Sanchez jika mereka sudah mendapatkan ganti pemain dengan kualitas yang setara. Sosok yang diincar Arsenal adalah salah satu dari Alexandre Lacazette, Alvaro Morata atau Romelu Lukaku.


Meski sudah mendapatkan penyerang baru pun, Arsenal sudah menetapkan bahwa harga minimal Sanchez adalah 40 juta euro. [initial]


 (cm/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.