Juventus Harus Membawa Form Away Serie A ke Liga Champions

Juventus Harus Membawa Form Away Serie A ke Liga Champions
Bola.net - Kampiun Serie A, Juventus berangkat ke Swedia untuk mendapatkan kemenangan away pertama di grup A Liga Champions setelah kalah di kandang Atletico Madrid dan Olympiakos. Dua kegagalan itu membuat Bianconeri tertahan di peringkat tiga dengan enam poin, jumlah poin yang juga dimiliki Olympiakos di posisi kedua.

Form Juventus di liga sangat berbeda dengan yang dihasilkan di Liga Champions, oleh karenanya Carlos Tevez meminta rekan-rekannya untuk sebisa mungkin memunculkan kehebatan di Serie A pada level Eropa khususnya saat melawan Malmo (27/11).

"Fokus kami sepenuhnya pada pertandingan versus Malmo. Esok kami harus bermain dengan determinasi yang sama seperti yang kami tunjukkan saat melawan Parma dan Lazio.

"Apabila kami bermain seperti itu, akan sulit bagi tim lawan untuk menghentikan kami. Kami memainkan sepak bola yang bagus dan telah menemukan keseimbangan taktik." tuturnya pada Tuttosport.

Di Juventus Stadium, September lalu, Malmo takluk dengan skor 2-0. Dua gol itu diborong oleh Tevez sendiri. [initial]

 (fifa/dct)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.