Juventus Gagal Ulangi Pencapaian 2008/09

Juventus Gagal Ulangi Pencapaian 2008/09
Gianluigi Buffon (c) NurPhoto

Bola.net - - cuma merasih hasil seri 1-1 saat menjamu di matchday 4 Grup H Liga Champions 2016/17. Andai menang di laga ini, Juventus sudah lolos ke babak 16 besar dengan dua matchday tersisa.

Juventus pun gagal mengulangi pencapaian mereka di fase grup Liga Champions 2008/09. Menurut situs resmi UEFA, musim itu adalah terakhir kalinya Juventus memastikan diri lolos ke babak 16 besar Liga Champions di matchday 4 atau dengan dua laga tersisa.

Musim itu, Juventus juga berada di Grup H - bersama Real Madrid, Zenit dan BATE Borisov. Juventus lolos di matchday 4 setelah menang 1-0 vs Zenit, seri 2-2 vs BATE dan dua kali mengalahkan Madrid dengan skor 2-1 di Turin serta 2-0 di Santiago Bernabeu.

Juventus lalu dikandaskan Chelsea dengan agregat 2-3 di babak 16 besar.

Gianluigi Buffon dan kawan-kawan saat ini menempati peringkat dua dengan selisih dua poin di bawah Sevilla. Belum ada yang pasti lolos dari grup ini.

Pada matchday 5 yang digelar 22 November mendatang, Juventus akan bertandang ke markas Sevilla. Sementara itu, Lyon akan melawat ke kandang Dinamo Zagreb.

Klasemen Grup H (main, menang, seri, kalah, gol, kemasukan, poin)

Sevilla 4 3 1 0 6 0 10

Juventus 4 2 2 0 6 1 8

Lyon 4 1 1 2 4 3 4

Dinamo Zagreb 4 0 0 4 0 12 0.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.