
Bola.net - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp menganggap bahwa kesuksesan Bayern Munchen menjuarai Liga Champions 2019/20 salah satunya terjadi karena adanya faktor keberuntungan.
Bayern Munchen sukses menjadi juara Liga Champions usai menaklukkan PSG dengan skor tipis 1-0 dalam partai final yang digelar di Lisbon, Portugal, Senin (24/8/2020) dini hari WIB kemarin.
Gol tunggal yang dicetak Kingsley Coman mengantar Bayern meraih gelar Liga Champions keenam mereka sekaligus menyempurnakan raihan treble winners musim 2019/20.
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Penilaian Jurgen Klopp
Kesuksesan Bayern terbilang luar biasa karena sosok Hansi Flick baru menduduki posisi pelatih utama sejak pertengahan musim setelah Niko Kovac dipecat.
Meski demikian, Klopp menyebut bahwa adanya pergantian jadwal dan format akibat pandemi Covid-10 sedikit memberikan bantuan terhadap keberhasilan Bayern.
"Sulit untuk menuliskan sejarah lebih banyak dalam waktu delapan bulan. Namun, mereka sedikit beruntung karena, terlepas dari semua keributan soal jadwal, jadwal mereka yang paling cocok dengan Liga Champions," ujar Klopp kepada ZDF.
Pujian Jurgen Klopp
Terlepas dari adanya faktor keberuntungan ini, Klopp menyebut bahwa Bayern memang layak menjadi juara karena memiliki materi pemain yang sangat bagus.
"Saya dengan senang hati mengakui bahwa Bayern untuk saat ini jelas merupakan tim yang benar-benar top di dunia," tutur Klopp.
"Mereka secara sensasional memiliki kekuatan yang luar biasa. Mereka memiliki pemain kelas dunia di setiap posisi, dan semua di usia yang tepat," tukasnya.
Sumber: ZDF
Advertisement
Berita Terkait
-
Editorial 24 Agustus 2020 21:05
-
Bundesliga 24 Agustus 2020 17:01
Mantap! Hansi Flick Izinkan Skuat Bayern Munchen Pesta Sepuasnya
-
Liga Champions 24 Agustus 2020 16:44
Piala Super Eropa: Juara Liga Champions 6 Kali vs Juara Liga Europa 6 Kali
-
Liga Champions 24 Agustus 2020 14:47
-
Liga Champions 24 Agustus 2020 14:28
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...