Jumpa Bayern, Mascherano Minta Barcelona Lupakan Hasil 3-0

Jumpa Bayern, Mascherano Minta Barcelona Lupakan Hasil 3-0
Javier Mascherano (c) AFP
Bola.net - Gelandang Barcelona Javier Mascherano rupanya ingin kembali mengalahkan Bayern Munchen. Oleh karena itu, Ia mengingatkan rekan-rekannya agar melupakan keunggulan 3-0 di pertemuan pertama lalu saat mengunjungi markas Bayern.

Barcelona akan terbang ke Allianz Arena guna menantang Bayern dalam duel leg kedua semifinal Liga Champions pada tengah pekan ini. Meski timnya sudah unggul telak, namun Mascherano mengatakan bahwa Barca akan tetap bermain menyerang melawan Die Roten.

"Saya pikir kami harus melupakan keunggulan 3-0. Kami harus mencoba untuk memenangkan pertandingan. Jika kami melakukan sesuatu yang berbeda, kami akan membuat kesalahan," kata Mascherano kepada UEFA.com.

"Kami akan melakukan apa yang sudah kami lakukan sepanjang tahun dengan bermain menyerang. Kami tidak tahu cara bermain lainnya. Itu filosofi kami. Kami selalu berusaha untuk mencetak gol."

Barcelona akan bertarung menghadapi Bayern dengan modal kemenangan 2-0 atas Real Sociedad dalam ajang La Liga akhir pekan lalu.[initial]

 (uefa/ada)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.