Jumpa Barcelona, Martinez Waspadai Iniesta

Jumpa Barcelona, Martinez Waspadai Iniesta
Andres Iniesta (c) AFP
Bola.net - Gelandang Bayern Munich Javi Martinez mengungkapkan bahwa rekan-rekannya perlu mewaspadai kehebatan Andres Iniesta saat bertemu Barcelona.

Bayern akan menghadapi pasukan Luis Enrique dalam semifinal leg pertama di Camp Nou pada tengah pekan depan. Martinez mengatakan bahwa Iniesta mempunyai kemampuan untuk menjadi penentu di setiap laga yang dilakoninya.

Martinez juga tidak memungkiri bahwa Barcelona punya pemain berbahaya lainnya selain Iniesta. Oleh karena itu, Martinez mengingatkan rekan-rekannya agar tidak menganggap remeh lawannya kali ini.

"Iniesta bisa menentukan setiap laga, dia selalu melihat sesuatu dengan cara berbeda," ujar Martinez kepada Sport.

"Ini juga sama di tim nasional, tapi Barca punya banyak pemain top dan mereka semua harus diwaspadai."[initial]

 (gl/ada)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.