Jitunya Prediksi Cech

Jitunya Prediksi Cech
Petr Cech. (c) afp
Bola.net - Petr Cech mengklaim bahwa dirinya sudah memprediksi bahwa Chelsea bakal bersua dengan PSG di babak 16 besar Liga Champions musim ini.

Acara pengundian laga babak 16 besar kompetisi terelit di dunia tersebut baru saja dilangsungkan di Nyon, Senin (15/12). Chelsea, yang lolos ke fase knock out sebagai juara grup tersebut akhirnya diundi untuk bersua dengan PSG.

Cech pun mengaku senang bakal bisa bersua dengan klub kaya raya asal Prancis tersebut. Terlebih, sebelumya ia mengaku sudah memprediksi The Blues bakal bersua dengan Les Parisiens dengan menyebut bahwa David Luiz bakal kembali ke Stamford Bridge.


"@DavidLuiz_4 akan kembali ke Stamford Bridge... Itulah tebakan saya sebelum dimulainya acara pengundian ini... :-D." Demikian klaim dari Cech.

Luiz sendiri merupakan mantan defender Chelsea. Ia gabung The Blues pada tahun 2011 sebelum akhirnya angkat kaki ke PSG pada tahun 2014. [initial]

 (twit/dim)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.