Januari, Juve Berniat Beli Llorente

Januari, Juve Berniat Beli Llorente
Juve berencana beli Llorente pada Januari. (c) AFP
Bola.net - Juara bertahan Serie A Juventus berencana memanfaatkan situasi yang tengah dialami Fernando Llorente. Juve ingin membeli Llorente pada Januari nanti.

Jika transfer itu terwujud, Juve diperkirakan hanya perlu membayar murah karena kontrak Llorente akan berakhir pada Juni mendatang. Harga yang harus dibayar Juve diperkirakan hanya sekitar enam hingga tujuh juta euro saja.

Pada bursa transfer lalu Juve sebenarnya sudah berusaha mendatangkan Llorente, tetapi Athletic Bilbao bersikukuh mempertahankannya. Harga yang diminta Bilbao saat itu dianggap terlalu mahal bagi klub-klub peminat Llorente.

Juve ngebet mendatangkan Llorente setelah para penyerang mereka gagal tampil bagus musim ini. Contoh terbaik adalah ketika mereka dikalahkan Inter 1-3 di kandang sendiri.

Jika Bilbao tak mau menjual Llorente pada Januari nanti, mereka akan terancam kehilangan sang penyerang secara gratis pada musim panas. Juve tak sendiri dalam mengejar Llorente, ada Arsenal yang juga mengincarnya. (foti/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.