
Bola.net - - Real Madrid akan menjamu Bayern Munchen di Santiago Bernabeu pada leg kedua babak semifinal Liga Champions 2017/18, Rabu (02/5). Madrid menang 2-1 di kandang Bayern pada leg pertama dan difavoritkan lolos ke final.
Namun James Rodriguez menegaskan bahwa Bayern belum menyerah. Menurut pemain yang dipinjam Bayern dari Madrid itu, The Bavarians juga punya peluang yang sama.
James dipinjam Bayern sejak Juli 2017 selama dua tahun. Jarang diberi kesempatan oleh pelatih Zinedine Zidane, bintang Kolombia itu pun menerima pinangan Bayern.
"Saya tak punya dendam apapun terhadap Zidane. Saya hanya ingin bermain setiap pekan," kata James dalam konferensi pers pralaga, seperti dilansir UEFA.com.
"Bayern bisa ke final," imbuh James tentang peluang timnya.
Pada leg pertama di Jerman, Madrid menang 2-1. Tertinggal oleh gol Joshua Kimmich pada menit 28, Madrid berbalik menang lewat gol-gol Marcelo menit 44 dan pemain pengganti Marco Asensio menit 57.
Di Bernabeu, Bayern siap memberikan perlawanan terakhir. James pun bertekad membantu mewujudkan target timnya yang sekarang.
"Tak ada dendam pada Zidane maupun klub ini. Saya berterima kasih pada semua orang di sini. Saya hanya ingin bermain bagus untuk tim."
"Saat ini saya adalah pemain Bayern. Saya senang bisa berada di sini. Ke depannya kita lihat saja nanti. Sekarang, saya hanya fokus pada Bayern," tegasnya.
Klik juga:
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 30 April 2018 23:32
-
Liga Spanyol 30 April 2018 22:17
-
Liga Spanyol 30 April 2018 22:06
-
Liga Spanyol 30 April 2018 19:08
-
Liga Champions 30 April 2018 18:02
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 22:57
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 22:47
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 22:11
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 20:59
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:29
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:16
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...