Jalani Debut di Liga Champions, Wonderkid Barca Girang

Jalani Debut di Liga Champions, Wonderkid Barca Girang
Sergi Samper (c) VI
Bola.net - Laga melawan APOEL Nicosia menjadi momen yang tak akan terlupakan bagi wonderkid Barcelona, Sergi Samper. Pemain 19 tahun itu menjalani debutnya di tim utama sebagai starter dan bermain penuh dalam 90 menit laga yang berkesudahan 1-0 untuk Barca tersebut.

Samper mengaku puas dengan pengalaman berharga yang didapatnya dalam laga di Camp Nou semalam (17/09). Ia mengaku terkejut karena baru mendengar dirinya menjadi starter hanya beberapa saat sebelum laga dimulai.

"Saya sangat senang, benar-benar malam yang tak terlupakan. Saya diberi tahu kalau akan bermain hanya beberapa jam sebelum kick-off, Luis Enrique berpesan bahwa saya hanya perlu bermain seperti biasanya dan tetap disiplin," ungkap Samper seperti dilansir ISF.

"Untuk melakoni debut tim utama di Liga Champions sungguh tak ternilai harganya, benar-benar memotivasi. Enrique memberikan selamat atas penampilan yang saya tampilkan. Xavi juga memberikan saya banyak saran tentang apa yang harus saya lakukan di atas lapangan."

Samper adalah pemuda asli kelahiran Barcelona yang mulai bergabung dengan La Masia saat masih berusia 6 tahun. Performanya yang cemerlang di akademi membuatnya naik jenjang dengan cepat ka Barcelona B musim lalu sebelum akhirnya membela tim utama di era Luis Enrique.[initial]

 (isf/mri)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.