Jadwal Arsenal Hari Ini, Rabu 25 Oktober 2023: Duel Sulit di Sevilla

Jadwal Arsenal Hari Ini, Rabu 25 Oktober 2023: Duel Sulit di Sevilla
Premier League 2023/2024: Selebrasi para pemain Arsenal dalam laga Chelsea vs Arsenal di pekan ke-9 (c) AP Photo/Frank Augstein

Bola.net - Raksasa Premier League Arsenal dijadwalkan untuk berduel lawan Sevilla pada hari Rabu, 25 Oktober 2023.

Arsenal akan berduel lawan Sevilla di matchday 3 Grup B Liga Champions 2023/2024 di Ramon Sanchez Pizjuan. Laga ini akan dimulai pukul 02.00 WIB.

Arsenal masih dalam mood yang cukup bagus sekarang ini. Mereka baru saja bermain imbang melawan Chelsea di Liga Inggris. Namun mereka sempat tertinggal dua gol lebih dahulu.

Berkat perjuangan keras dan pergantian taktik yang jitu dari Mikel Arteta, Arsenal bisa mengakhiri laga dengan skor 2-2. The Gunners tentu sangat ingin menang di laga lawan Sevilla ini karena mereka sebelumnya kalah di markas Lens.

Untuk laga ini Arsenal hampir pasti akan turun dengan kekuatan hampir penuh. Mereka cuma tak akan diperkuat Jurrien Timber.

Namun Arsenal harus berhati-hati di laga ini. Pasalnya Sevilla tak terkalahkan dalam enam laga kandang terakhirnya di Eropa. Di sisi lain The Gunners baru menang tiga kali dalam laga-laga tandang vs klub-klub Spanyol. Rinciannya, tiga kali menang, seri tiga kali dan kalah 11 kali. Selain itu mereka kalah lima kali dan cuma menang tiga kali dari sembilan laga tandang terakhirnya di Liga Champions.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 5 halaman

Prediksi Susunan Pemain

Prediksi Susunan Pemain

La Liga 2023/2024: Vinicius Junior ribut dengan beberapa pemain Sevilla di laga Sevilla vs Real Madrid pada pekan ke-10 (c) AP Photo/Jose Breton

Sevilla (4-2-3-1): Nyland; Acuna, Ramos, Bade, Navas; Soumare, Sow; Ocampos, Torres, Lukebakio; En-Nesyri.

Pelatih: Diego Alonso.

Arsenal (4-3-3): Raya; Zinchenko, Magalhaes, Saliba, White; Vieira, Rice, Odegaard; Martinelli, Jesus, Saka.

Pelatih: Mikel Arteta.

2 dari 5 halaman

Head to Head

Head to Head

Selebrasi Gabriel Martinelli usai mencetak gol dalam laga Premier League Arsenal vs Manchester City, Minggu (8/10/2023). (c) AP Photo/Kirsty Wigglesworth

2 Pertemuan Sejauh Ini

28-11-2007 Sevilla 3-1 Arsenal (Liga Champions)
20-09-2007 Arsenal 3-0 Sevilla (Liga Champions).

5 Pertandingan Terakhir Sevilla (M-K-S-S-S)

27-09-23 Sevilla 5-1 Almeria (La Liga)
30-09-23 Barcelona 1-0 Sevilla (La Liga)
04-10-23 PSV 2-2 Sevilla (Liga Champions)
08-10-23 Sevilla 2-2 Rayo (La Liga)
21-10-23 Sevilla 1-1 Madrid (La Liga).

5 Pertandingan Terakhir Arsenal (M-M-K-M-S)

28-09-23 Brentford 0-1 Arsenal (EFL Cup)
30-09-23 Bournemouth 0-4 Arsenal (Premier League)
04-10-23 Lens 2-1 Arsenal (Liga Champions)
08-10-23 Arsenal 1-0 Man City (Premier League)
21-10-23 Chelsea 2-2 Arsenal (Premier League).

3 dari 5 halaman

Statistik

Statistik

Pertandingan Barcelona vs Sevilla di pekan ke-8 La Liga 2023/2024 (c) AP Photo/Joan Monfort
  • Sevilla cuma menang 2 kali dalam 9 laga terakhir vs klub-klub Inggris (M2 S3 K4).
  • Rekor keseluruhan Sevilla vs klub-klub Inggris: M10 S8 K8.
  • Rekor kandang Sevilla vs klub-klub Inggris: M5 S2 K3.
  • Sevilla cuma menang 4 kali dalam 14 laga kandang terakhirnya di Liga Champions (M4 S4 K6).
  • Sevilla tak terkalahkan dalam 6 laga kandang terakhirnya di Eropa (M5 S1 K0), mencetak total 14 gol dan cuma kebobolan 2.
  • Arsenal baru pernah menang 3 kali dalam laga-laga tandang vs klub-klub Spanyol: M3 S3 K11.
  • Rekor keseluruhan Arsenal vs klub-klub Spanyol: M12 S9 K16.
  • Arsenal menang 11 kali dan cuma kalah 3 kali dalam 18 laga tandang terakhirnya di Eropa (M11 S4 K3).
  • Arsenal kalah 5 kali dan cuma menang 3 kali 9 laga tandang terakhirnya di Liga Champions (M3 S1 K5).
4 dari 5 halaman

Jadwal Sevilla vs Arsenal

Jadwal Sevilla vs Arsenal

Liga Champions/UEFA Champions League (UCL): Sevilla vs Arsenal (c) Bola.net

Pertandingan: Sevilla vs Arsenal

Stadion: Ramon Sanchez Pizjuan

Hari: Rabu, 25 Oktober 2023

Kickoff: 02.00 WIB

Live: Champions TV 1

Live streaming: Vidio KLIK DI SINI

Jangan lupa Bolaneters, ikuti terus update berita Arsenal terbaru dan seputar sepak bola top Eropa, termasuk hasil dan klasemen terbaru Liga Inggris hari ini di Bola.net. Kalian juga bisa lho memantau jadwal lengkap Premier League dan jadwal lengkap Arsenal di situs kebanggaan kalian ini. Jangan kelewatan ya.