Ini Satu Perubahan Penting yang Bantu Barcelona Kalahkan Inter Milan

Ini Satu Perubahan Penting yang Bantu Barcelona Kalahkan Inter Milan
Penyerang Barcelona, Luis Suarez, merayakan golnya ke gawang Inter Milan dalam laga Liga Champions, Kamis (3/10/2019). (c) AP Photo

Bola.net - Ernesto Valverde layak mendapatkan pujian terkait ketepatan keputusan taktiknya kala Barcelona mengalahkan Inter Milan di ajang Liga Champions 2019/20, Kamis (3/10/2019) dini hari WIB tadi. Perubahan kecil Valverde berdampak sangat besar.

Bermain di depan publik Camp Nou pada matchday 2 Grup F, Barcelona dikejutkan dengan gol cepat Inter di menit ke-2 lewat aksi Lautaro Martinez. Tertinggal 0-1 di menit awal membuat Barca tertekan dan tidak bisa mengembangkan permainan mereka.

Barca memang mengontrol pertandingan di babak pertama, tapi Inter bermain begitu rapi. Pertahanan Inter sangat rapat dan menutup setiap ruang kosong di lapangan. Skor 0-1 bertahan sampai turun minum.

Barulah di babak kedua Barca bisa bermain lebih baik lewat satu perubahan kecil dalam tim. Apa itu? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 2 halaman

Pergantian Pemain

Satu momen kunci pertandingan ini adalah ketika Valverde memutuskan menarik keluar Sergio Busquets dan menurunkan Arturo Vidal di menit ke-53. Pergantian ini membuat Inter kesulitan.

Vidal mungkin bukan pengumpan terbaik atau gelandang dengan visi bermain top. Namun, jelas dia bisa merusak ritme permainan lawan.

Perubahan inilah yang membuat Barca mencetak gol balasan di menit ke-58 dan berbalik unggul di menit ke-84. Keduanya lewat Luis Suarez.

"Kami harus mengubah sesuatu di lini serang. Kami mengontrol pertandingan dengan [Sergio] Busquets, Arthur [Melo], [Frenkie] De Jong tapi kami kesulitan menemukan ruang kosong," Buka Valverde kepada Marca.

2 dari 2 halaman

Pentingnya Vidal

Begitu mengubah kombinasi lini tengah mereka, permainan Barca jadi lebih hidup - meski juga berisiko. Pertahanan Inter begitu kukuh, pemain seperti Vidal memang dibutuhkan untuk merusak permainan seperti itu.

"Mereka bertahan begitu dalam dan kami tidak bisa membalikkan situasi," lanjut Valverde.

Kami harus lebih berbahaya di area bermain mereka dan lebih menentukan di sepertiga akhir," tutupnya.

Kemenangan ini merupakan kemenangan pertama Barcelona di Liga Champions musim ini. Tiga poin yang lebih dari sekadar angka.

Sumber: Marca