Hummels Desak UEFA Gunakan Teknologi Video

Hummels Desak UEFA Gunakan Teknologi Video
Mats Hummels (c) AFP

Bola.net - - Mats Hummels menuding wasit Viktor Kassai mengalami pertandingan yang buruk usai 10 pemain Bayern Munchen kalah 3-6 secara agregat dari Real Madrid di duel perempat final Liga Champions.

Sang bek juga meminta diberlakukannya teknologi video untuk membantu perangkat pertandingan.

Laga leg kedua yang berlangsung di Bernabeu kemarin diwarnai dengan beberapa keputusan kontroversial oleh wasit Hungaria, yang mengusir Arturo Vidal meski sang gelandang melakukan tekel bersih.

Kassai juga mensahkan dua gol Cristiano Ronaldo yang dibuat dalam posisi offside.

Mats HummelsMats Hummels

"Tentu kami frustrasi dan kecewa. Namun kami juga bangga. Kami sudah memberikan segalanya. Kami sudah begitu dekat. Di posisi 2-1 Real dan suporter mereka merasa tegang," tutur Hummels menurut DFB.de

"Ketika anda masuk ke ruang ganti dan melihat gol kedua dan ketiga Real, anda tahu wasit menjalani laga yang buruk, itu menyakitkan."

Hummels kemudian menyarankan UEFA untuk mulai mengadopsi teknologi video.

"Saya selalu mendukungnya. Selama beberapa tahun kita sudah mempertimbangkan itu. Saya kira keputusan seperti ini harus diambil dengan benar."

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.