
Bola.net - - Bomber Juventus Gonzalo Higuain membalas semua kritikan yang diarahkan pada dirinya usai melawan dengan mengatakan bahwa berbicara dari sofa saja memang mudah.
Juve menjamu Spurs di leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Allianz Stadium. Bianconeri sejatinya sempat unggul 2-0 lebih dahulu melalui brace Higuain.
Namun pada akhirnya Spurs dengan gigih bisa menyamakan kedudukan menjadi 2-2. Skor itu mungkin saja akan berubah apabila saat skor dalam situasi 2-1, sepakan penalti Higuain tak menerpa mistar gawang.
Spurs pun menjadi tim pertama yang bisa menyusul defisit dua gol sejak Juve pindah ke stadion anyar mereka di tahun 2011 lalu. Harry Kane dan kawan-kawan juga menjadi tim pertama yang bisa mencetak dua gol di Allianz Stadium sejak Januari 2017.
Juve pun panen kritikan. Termasuk Higuain sendiri. Namun ia tak mau diam saja dan akhirnya membalasnya secara online.
"Selamat pagi semuanya," tuis Higuain di halaman Instagram-nya.
"Sangat mudah untuk berbicara setelah pertandingan dari sofa atau kursi. Sampai 2-0 semuanya sempurna, setelah 2-2 penghakiman berubah dengan cepat."
"Kami tidak terlalu tertarik dengan suara-suara ini. Mari ke London untuk mengamankan kualifikasi ini, pelukan untuk semua orang yang benar-benar menginginkan hal baik untuk Juventus."
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 13 Februari 2018 20:55
-
Liga Champions 13 Februari 2018 18:21
-
Liga Inggris 13 Februari 2018 17:01
-
Liga Champions 13 Februari 2018 15:23
-
Liga Champions 13 Februari 2018 13:00
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...